Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Jumat , 22 November 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Ilmu Komunikasi
di-posting oleh 080531100026 pada 2014-02-13 13:28:13  •  524 klik

PENGARUH TABLOID PULSA TERHADAP SELERA PEMBELIAN HANDPHONE OLEH PELANGGAN TETAP (Studi Pada Pelanggan Tetap Tabloid Pulsa di Kecamatan Kota, Bangkalan)
The Effect of Pulse Tabloid to the Purchasing interest of Mobile Phone by permanent customer. (This study conducts to the permanent customer of every city in subsdistrict of Bangkalan regency)

disusun oleh MOH. ZAKA


SubyekMEDIA CETAK
SELERA PEMBELIAN
Kata KunciTabloid Pulsa
Selera Pembelian Handphone.

[ Anotasi Abstrak ]

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang berjudul “Pengaruh Tabloid Pulsa Terhadap Selera Pembelian Handphone Oleh Pelanggan Tetap (Studi Pada Pelanggan Tetap Tabloid Pulsa di Kecamatan Kota Bangkalan). Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh tabloid pulsa terhadap selera pembelian handphone oleh pelanggan tetap tabloid pulsa. Penelitian kuantitatif merupakan pendekatan korelasional yang digunakan untuk meneliti adanya hubungan antar dua variabel, yaitu variabel pengaruh tabloid pulsa yang merupakan variabel X dan variabel selera pembelian handphone (variabel Y). pada penelitian ini, peneliti menggunakan metode survey untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan.. metode survey dalam penelitian ini berupa pernyataan-pernyataan yang telah dikemas dalam kuesioner yang kemudian disebar dan dibagikan kepada responden atau sampel. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik total sampel, hal ini dikarenakan populasi yang ada dalam penelitian ini sebanyak 137 responden, sehingga peneliti menggunakan teknik total sampling. Dan sampel yang diambil adalah 137 sampel atau responden. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa variabel X (pengaruh tabloid pulsa) mempunyai pengaruh terhadap variabel Y (selera pembelian handphone). Hasil uji hipotesa, dapat diketahui t hitung 5,60, sedangkan t tabel 1,658. Dapat dikatakan t hitung > t tabel. Dari hasil Koefisien korelasi person product moment menunjukkan, bahwa besar pengaruh variabel X (pengaruh tabloid pulsa) terhadap variabel Y (selera pembelian handphone) rxy sebesar 0,403 dan berada pada interval 0,25-0,5 yang berarti terdapat pengaruh yang cukup antara variabel X terhadap variabel Y.


Deskripsi Lain

This study is quantitative research entitled The Effect of Pulse Tabloid to the Purchasing interest of Mobile Phone by permanent customer. This study conducts to the permanent customer of every city in subsdistrict of Bangkalan regency. The goals of this study is, to know the effect of the Pulse Tabloid to the Purchasing interest of Mobile phone by permanent customer of pulse tabloid. The Quantitative research is correlational approach that is used to examine the relation between two variables. They are, the effect of pulse tabloid variable that belongs to the X variable and the purchasing interest of Mobile Phone (Y variable). The researcher in this study uses a survey method to collect the data that is needed. This survey method in this study is questioner that is given to the responden or sample. The sample technique that is used is a total sample technique. The used of this technique is caused by the number of populations in this study, for about 137 respondens, therefore this researcher uses total sample technique. The sample that is taken for about 137 samples or respondens. This study concludes that X variable (the effect of pulse tabloid) is effected to the Y variable (the purchasing interest of mibile phone). The results of hypothesis test can be known from t calculating is 5,60 menwhile t table is 1,658. It can be concludes that t calculating is heigher than (>) than t table. The result of the correlatin and coefficient of person product moment shows the amount of the variable effect of the pulse tabloid to variable of purchasing interest of mobile phone is rxy for 0,403 and the result between 0,25 - 0,5 intervals. It means that there is enough effect between X variable and Y variable.

Kontributor: MUHTAR WAHYUDI.,S.SOS.M.A;DINAYA MAYA JULIJANTI,S.SOS.M.SI
Tanggal tercipta: 2014-01-23
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258
No Koleksi: 080531100026


Ketentuan (Rights) :
2014

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-Mohammad Zaka.pdf - 10 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_COVER.pdf - 1203 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_CHAPTER_1.pdf - 272 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_CHAPTER_2.pdf - 314 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_CHAPTER_3.pdf - 178 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_CHAPTER_4.pdf - 973 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_CHAPTER_5.pdf - 158 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_DAFTAR_PUSTAKA.pdf - 208 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5258-08.05.311.00026_LAMPIRAN.pdf - 1676 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar