Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Rabu , 12 March 2025

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Ekonomi Pembangunan
di-posting oleh 130231100029 pada 2017-02-07 19:56:47  •  181 klik

Pengaruh Hutang Luar Negeri Terhadap Nilai Tukar Dan Dampaknya Terhadap Kebijakan Moneter Di Indonesia.
The effect of foreign debt on the exchange rate and its impact on monetary policy in Indonesia.

disusun oleh UUN PRIMANGESTI NINGSIH


SubyekHutang Luar Negeri
Nilai Tukar
Kebijakan Moneter
Kata KunciNilai Tukar
Hutang Luar Negeri
Inflasi
Suku Bunga

[ Anotasi Abstrak ]

ABSTRAK Uun Primangesti Ningsih, 2017. Pengaruh hutang luar negeri terhadap nilai tukar dan dampaknya terhadap kebijakan moneter di Indonesia. Jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi Universitas Trunojoyo Madura. Dibimbing oleh (I) Dr. Diah Wahyuningsih. S.E., M.Si. (II) Rifa’i Afin, S.E., MSc. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh hutang luar negeri terhadap nilai tukar yang dilihat dari hutang luar negeri dan nilai tukar, serta menambah variabel kebijakan moneter inflasi dan suku bunga BI Rate untuk menguji dampaknya terhadap kebijakan moneter di Indonesia. Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan yaitu data Time Series dari Asian Development Bank dan Word Bank Indonesia pada tahun 1986-2013. Variabel yang digunakan adalah nilai tukar, hutang luar negeri, inflasi dan suku bunga BI Rate. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis Vector Auto Regression (VAR). Tahapan-tahapan yang digunakan dalam pengujian penelitian ini yaitu uji stasioneritas, uji lag optimal, uji kausalitas Granger, uji impulse response dan uji variiance decomposition pada program Eviews 6. Hasil uji kausalitas Grenger semua variabel dalam penelitian ini cenderung tidak mempunyai hubungan hanya ada dua variabel yang mempengaruhi. Berdasarkan hasil kausalitas granger menunjukkan bahwa ada hubungan dua arah antara variabel hutang luar negeri berpengaruh terhadap nilai tukar di Indonesia dan nilai tukar berpengaruh terhadap hutang luar negeri di Indonesia. Sedangkan Hutang luar negeri berpengaruh terhadap suku bunga BI Rate. Untuk hasil uji impulse response menunjukkan bahwa variabel nilai tukar paling merespon adanya shock dari variabel hutang luar negeri, dibandingakan variabel inflasi dan suku bunga BI Rate. Hasil Variance decomposition menunjukkan bahwa kontribusi yang diberikan variabel hutang luar negeri terhadap nilai tukar relatif paling besar dibandingkan dnegan kontribusi yang diberikan variabel inflasi dan suku bunga BI Rate. Kata Kunci : Nilai Tukar, Hutang Luar Negeri, Inflasi dan Suku Bunga


Deskripsi Lain

ABSTRACT Uun Primangesti Ningsih, 2017. The effect of foreign debt on the exchange rate and its impact on monetary policy in Indonesia. Economic Development Study Program Faculty of Economics University of Trunojoyo Madura. Under the guidance of (I) Dr. Diah Wahyuningsih, S.E., M.Si. (II) Rifa’i Afin, S.E., MSc. The objectives of this study are to analyze the effect of foreign debt on the exchange rate that seen from the foreign debt and the exchange rate, and add the variable of inflationary monetary policy and the interest rate of BI Rate to test its impact on monetary policy in Indonesia. The approach in this study is quantitative approach. Data that used are Time Series data from Asian Development Bank and Indonesian World Bank in 1986-2013. Variables that used are exchange rate, foreign debt, inflation and the interest rate of BI Rate. Method that used in this study is Vector Auto Regression (VAR) analysis. The stages that used in this study testing are stationary test, optimal lag test, Granger causality test, impulse response test, and variance decomposition test in Eviews 6 program. The results of Granger causality test of all variables in this study are unlikely to have a relationship and there are only two variables that give an effect. Based on the results of Granger causality, it shows that there is bidirectional between foreign debt variable that has an effect on the exchange rate in Indonesia and the exchange rate has an effect on the foreign debt in Indonesia. While the foreign debt has an effect on the interest rate of BI Rate. For the results of impulse response test show that the exchange rate variable gives the biggest respond to the shock of foreign debt variable, compared to inflation and the interest rate of BI Rate variables. The results of Variance decomposition show that the contribution which given by foreign debt variable on the exchange rate is relatively bigger compared to the contribution that given by inflation and the interest rate of BI Rate variables. Keywords: Exchange Rate, Foreign Debt, Inflation and Interest Rate

Kontributor: Dr. DIAH WAHYUNINGSIH, S.E., M.Si;RIFA'I AFIN, S.E.MSc
Tanggal tercipta: 2017-01-25
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652
No Koleksi: 130231100029


Ketentuan (Rights) :
2017

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Abstract.pdf - 70 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-COVER.pdf - 1066 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Chapter1.pdf - 263 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Chapter2.pdf - 213 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Chapter3.pdf - 342 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Chapter4.pdf - 350 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Conclution.pdf - 106 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-References.pdf - 229 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-9652-130231100029-Appendices.pdf - 299 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar