Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Jumat , 25 October 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Teknologi Industri Pertanian
di-posting oleh 160331100006 pada 2020-01-21 15:06:04  •  354 klik

Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Kepuasan Terhadap Loyalitas Konsumen Rocket Chicken Cabang Lamongan
Analyze The Factor That Influence The Satisfaction To Customer Loyalty Rocket chicken Lamongan Branch

disusun oleh ULA WARI SETIAWATI


SubyekKepuasan Konsumen
Loyalitas Konsumen
Importance Performance Analysis
Customer Satisfaction Index
Structural Equation Modelling_Partial Least SquareI
Kata KunciImportance Performance Analysis
Customer Satisfaction Index
Brand Loyality
Structural Equation Modelling_Partial Least SquareI

[ Anotasi Abstrak ]

Kepuasan dan loyalitas konsumen merupakan bagian penting dalam keberlanjutan suatu usaha, hal ini dikarenakan kepuasan dan loyalitas konsumen sangat berpengaruh terhadap pendapatan perusahaan. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi dan menganalisa faktor yang mempengaruhi kepuasan terhadap loyalitas konsumen serta menganalisa hubungan antara kepuasan konsumen terhadap loyalitas konsumen Rocket Chicken cabang Lamongan. Metode yang digunakan dalam analisis kepuasan konsumen yaitu Importance Performance Analysis (IPA) dan Customer Satisfaction Index (CSI), analisis untuk loyalitas konsumen menggunakan piramida loyalitas dan metode untuk menganalisis hubungan yaitu Structural Equation Modelling jenis Partial Least Square (SEM_PLS). Berdasarkan hasil penelitian didapatkan hasil perhitungan IPA, untuk atribut yag perlu ditingkatkan pada Rocket Chicken cabang Lamongan adalah atribut higenitas dalam penyajian, cepatnya menyajian dalam menyajikan menu pesanan dan tersedianya makanan dan minuman yang ingin dipesan oleh konsumen. Untuk hasil perhitungan indeks kepuasan didapatkan nilai CSI sebesar 69,83%. Untuk hasil analisis tingkatan loyalitas konsumen Rocket Chicken paling banyak yaitu switcher buyer dengan nilai 21,50%. Hasil analisis SEM menyatakan bahwa kepuasan konsumen memiliki hubungan yang signifikan terhadap loyalitas konsumen Rocket Chicken karena nilai T-Statistik 2,224 yang lebih besar dari T-Tabel (1,96).


Deskripsi Lain

Consumer satisfaction and loyalty is an important part in the sustainability of a business, this is because customer satisfaction and loyalty is highly influential on company revenue. The purpose of this study is to identify and analyze the factors that influence the satisfaction with the customer loyalty and analyze the relationship between customer satisfaction with consumer loyalty in the branch of Rocket Chicken in Lamongan. The methods used in the analysis of consumer satisfaction are Importance Performance Analysis (IPA) and Customer Satisfaction Index (CSI), analysis for consumer loyalty using the pyramid of loyalty and the method for analyzing relationships is Structural Equation Modeling, type Partial Least Square (SEM_PLS). Based on the results of the study, it obtained IPA calculation results, for attributes that need to be improved in the branch of Rocket Chicken in Lamongan are the attribute of hygiene in the food serving, the speed at which the waiters serve the order menu and the availability of food and drinks that consumers want to order. For the satisfaction index calculation results, it obtained CSI value of 69.83%. For the results of the analysis of the highest level of Rocket Chicken consumer loyalty is switcher buyers with value of 21.50%. The results of SEM analysis state that customer satisfaction has a significant relationship to Rocket Chicken consumer loyalty because the T-Statistics value of 2.224 is greater than the T-Table (1.96).

Kontributor: Dr. Ir. Raden Faridz, MP ; Dr. Ir. Abdul Azis Jakfar, MT
Tanggal tercipta: 2020-01-06
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870
No Koleksi: 160331100006


 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Cover.pdf - 8088 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Abstrac.pdf - 174 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Chapter I.pdf - 250 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Chapter II.pdf - 196 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Chapter III.pdf - 402 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Chapter IV.pdf - 724 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Conclusion.pdf - 147 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Reference.pdf - 164 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-17870-160331100006_Appendices.pdf - 870 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar