Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Ekonomi Pembangunan
di-posting oleh 160231100150 pada 2020-08-07 12:58:45  •  348 klik

ANALISIS EKSPOR KOPI INDONESIA PADA PASAR INTERNASIONAL
ANALYSIS OF INDONESIAN COFFEE EXPORTS IN THE INTERNATIONAL MARKET

disusun oleh RISKA DWI MAULANI


SubyekPERDAGANGAN INTERNASIONAL
EKSPOR
Kata KunciNILAI EKSPOR
GDP
KURS
HARGA INTERNASIONAL
PRODUKSI

[ Anotasi Abstrak ]

Indonesia adalah salah satu negara pengekspor kopi terbesar keempat di pasar dunia. Sebagai produk terbesar kedua yang diperdagangkan di dunia, kopi memiliki potensi yang besar dan pasar yang sangat kompetitif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Gross Domestic Product (GDP), kurs, harga kopi internasional dan produksi kopi terhadap nilai ekspor kopi Indonesia keenam negara (Amerika Serikat, Jerman, Jepang, Italia, Malaysia, dan Inggris). Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder berupa metode analisis data panel yaitu gabungan time series dan cross section periode 2009-2018. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan software Stata 14. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel GDP riil berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai ekspor kopi Indonesia di enam negara tujuan. Nilai kurs tidak berpengaruh secara signifikan terhadap nilai ekspor kopi Indonesia di enam negara tujuan. Harga kopi internasional berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai ekspor kopi Indonesia di enam negara tujuan. Produksi dalam negeri mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap nilai ekspor kopi Indonesia di enam negara tujuan. Nilai koefisien determinasi (R2) diperoleh sebesar 0.9474. Artinya dari keempat variabel independen yaitu GDP riil, kurs, harga kopi Internasional, dan produksi mampu menjelaskan variabel dependen yaitu nilai ekspor kopi Indonesia sebesar 94.74% dan sisanya sebesar 5.26% dijelaskan oleh variabel lain.


Deskripsi Lain

Indonesia is one of the fourth largest coffee exporting countries in the world market. As the second largest product traded in the world, coffee has great potential and a very competitive market. This study aims to analyze the effect of Gross Domestic Product (GDP), exchange rates, international coffee prices and coffee production on the value of Indonesian coffee exports in the six countries (United States, Germany, Japan, Italy, Malaysia, and the United Kingdom). The data used in this study are secondary data in the form of panel data analysis method is a combination of time series and cross section for the period 2009-2018. Data processing is done using Stata 14. The results of this study indicate that the real GDP variable has a positive and significant effect on the value of Indonesia's coffee exports in six destination countries. The exchange rate does not significant effect on the value of Indonesian coffee exports in six destination countries international coffee prices have a positive and significant effect on the value of Indonesian coffee exports in six destination countries. Domestic production has a positive and significant effect on the value of Indonesian coffee exports in six countries the value of the dete coefficient rminasi (R2) is obtained at 0.9474. This means that of the four independent variables namely real GDP, exchange rates, international coffee prices, and production are able to explain the dependent variable namely the value of Indonesian coffee exports of 94.74% and the remaining 5.26% explained by other variables.

Kontributor: DR. DIAH WAHYUNINGSIH, S.E.,M.SI
Tanggal tercipta: 2020-07-23
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250
No Koleksi: 160231100150


Ketentuan (Rights) :
2020

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-COVER.pdf - 643 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-ABSTRACT.pdf - 145 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-CHAPTER 1.pdf - 363 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-CHAPTER 2.pdf - 402 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-CHAPTER 3.pdf - 399 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-CHAPTER 4.pdf - 358 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-CONCLUSION.pdf - 147 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-REFERENCES.pdf - 398 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-19250-APPENDICES.pdf - 200 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar