Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh 160221100018 pada 2021-02-01 22:20:06 • 213 klik
EFEK MODERASI PENDAPATAN ASLI DAERAH (PAD) ATAS JUMLAH WISATAWAN, PAJAK DAERAH DAN RETRIBUSI DAERAH TERHADAP ANGGARAN PENDAPATAN DAN BELANJA DAERAH (APBD) (STUDI PADA KOTA SURABAYA TAHUB 2010-2019)
A MODERATING EFFECT OF REGIONAL INCOME (PAD) ON THE NUMBER OF TOURISTS, REGIONAL TAXES AND REGIONAL RETRIBUTION TO THE REGIONAL REVENUE AND EXPENDITURE BUDGET (APBD) (STUDY ON SURABAYA CITY 2010-2019)
disusun oleh NOVITASARI NENGASTUTI DEWI
Subyek: | Moderasi PAD pada Jumlah Wisatawan Pajak Daerah dan Retribusi terhadap APBD |
Kata Kunci: | Jumlah Wisatawan Pajak Daerah Retribusi Daerah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Pendapatan Asli Daerah (PAD) |
[ Anotasi Abstrak ]
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) Pengaruh Jumlah Wisatawan, Pajak Daerah, Retribusi Daerah, terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) (2) Pengaruh Pendapatan Asli Daerah (PAD) memperkuat hubungan Jumlah Wisatawan, Pajak Daerah dan Retribusi Daerah terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini dilakukan di Kota Surabaya untuk periode 2010-2019. Variabel independen dalam penelitian ini adalah Jumlah Wisatawan, Pajak Daerah dan Retribusi Daerah. Variabel dependen yang digunakan dalam penelitian ini adalah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) dengan Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebagai variabel moderasi. Penarikan sampel dilakukan dengan teknik sampel jenuh. Data di uji dengan uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis menggunakan regresi linier berganda dengan uji t dan uji F pada level signifikansi 0.05 (5%). Pengujian dalam penelitian ini menggunakan program SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Jumlah Wisatawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap APBD, (2) Pajak Daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap APBD, (3) Retribusi daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap APBD, (4) Pendapatan Asli Daerah (PAD) tidak memperkut hubungan Jumlah Wisatawan, Pajak Daerah dan Retribusi Daerah terhadap Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).
Deskripsi Lain
This study aims to determine (1) the effect of the number of tourists, regional taxes, regional retribution to the Regional Revenue and Expenditure Budget (APBD), (2) The Effect of Regional Income (PAD) strengthens the relationship between the number of tourists, regional taxes and regional retribution to the Regional Revenue and Expenditure Budget (APBD). This type of research approach is quantitative research. This research is conducted in Surabaya city for the period 2010-2019. The independent variables in this study are the number of tourists, regional taxes and regional retribution. The dependent variables used in this study are the Regional Revenue and Expenditure Budget (APBD) with Regional Income (PAD) as a moderating variables. Sampling is done by using saturated sample technique. The data are tested by using the classical assumption test and hypothesis testing uses multiple linear regression with t test and F test on a significance level of 0.05 (5%). Testing in this study uses the SPSS program. The research results show that (1) the number of tourists has positive and significant effect to the APBD, (2) Regional taxes have positive and significant effect to the APBD, (3) Regional retribution have positive and significant effect to the APBD, (4) Regional Income (PAD) does not strengthen the relationship between the number of tourists, regional taxes and regional retribution to the Regional Revenue and Expenditure Budget (APBD).
Kontributor | : Dr. Nur Hayati, S.E., MSA., Ak., QIA., CA. |
Tanggal tercipta | : 2020-11-20 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275 |
No Koleksi | : 160221100018 |
Sumber :
Universitas Trunojoyo Madura
Ketentuan (Rights) :
2020
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Abstract.pdf - 258 KB
2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Cover.pdf - 870 KB
3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Chapter 1.pdf - 328 KB
4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Chapter 2.pdf - 271 KB
5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Chapter 3.pdf - 334 KB
6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Chapter 4.pdf - 303 KB
7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Conclusion.pdf - 93 KB
8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-References.pdf - 203 KB
9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-20275-Appendices.pdf - 169 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
Kembali ke Daftar