Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Sabtu , 23 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh 170311100026 pada 2021-07-28 08:46:44 • 267 klik
Efektivitas Trichoderma sp. Dalam Pengendalian Penyakit Bulai (Downy mildew) pada Tanaman Jagung (Zea mays L.).
The Effectiveness Trichoderma Sp. In Control Downy mildew On Maize (Zea mays L.).
disusun oleh MIA I GUSTI AYU EKA SUKMA DEWI
Subyek: | Hama dan penyakit tanaman (HPT) penyakit tanaman dan pengendaliannya |
Kata Kunci: | Kata Kunci: Downy mildew Perenoscelospora maydis Tricoderma isolat bbptp jombang Trichoderma harzianum Trichoderma viride Trichoderma autroviride |
[ Anotasi Abstrak ]
Downy mildew adalah penyakit utama pada tanaman jagung yang disebabkan oleh cendawan Peronosclerospora maydis. Penggunaan fungisida secara terus menerus dalam jangka waktu lama dapat memicu terjadinya resistensi pada cendawan Peronosclerospora maydis. Metode alternatif yang dapat digunakan adalah menggunakan agen hayati Trichoderma sp. Penelitian ini bertujuan mengetahui efektivitas dari beberapa isolat Trichoderma sp. sebagai agen hayati untuk mengendalikan penyakit bulai serta pengaruh terhadap pertumbuhan tanaman jagung. Penilitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 5 perlakuan. Setiap perlakuan diulang sebanyak 4 kali, sehingga terdapat 20 kombinasi perlakuan. Perlakuan tediri dari pemberian isolat Trichoderma BBPPTP jombang, Trichoderma harzianum, Trichoderma viride dan Trichoderma autroviride. Hasil yang diperoleh dianalisis menggunakan analisis sidik ragam dan dilanjutkan dengan uji Jarak Berganda Duncan (BNJD) dengan taraf 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inokulasi cendawan Trichoderma sp. mampu menurunkan dan mengendalikan tingkat serangan penyakit bulai. Perlakuan terbaik ditunjukkan oleh TC3 (Trichoderma viride). Selanjutnya pemberian isolat cendawan Trichoderma sp untuk pertumbuhan tanaman jagung seperti jumlah daun 2 MST dan 4 MST, bobot kering brangkasan tanaman jagung menunjukkan berpengaruh nyata.
Deskripsi Lain
Downy mildew is a major disease of maize caused by the fungus Peronosclerospora maydis. The use of fungicides continuously in the long term can trigger resistance to the fungus Peronosclerospora maydis. An alternative method that can be used is the biological agent Trichoderma sp. This study to determine the effectiveness of several isolates of Trichoderma sp. as a biological agent to control downy mildew and its effect on maize plant growth. This study used a completely randomized design (CRD) with 5 treatments. Each was repeated 4 times, so there were 20 treatment combinations. The treatment consisted of presenting isolates of Trichoderma BBPPTP jombang, Trichoderma harzianum, Trichoderma viride and Trichoderma autoviride. The results obtained were analyzed using analysis of variance and continued with Duncan's Multiple Distance Test (BNJD) with a level of 5%. The results showed that inoculation of the fungus Trichoderma sp was able to reduce and control the rate of Downy mildew. The best treatment was shown by TC3 (Trichoderma viride). Furthermore, presenting the fungus Trichoderma sp for the growth of corn plants such as the number of leaves 2 MST dan 4 MST, dry weight of corn stover plants showed a significant effect.
Kontributor | : Dr. Ir. Gita Pawana, M.Si. ; Dr. Ir. Hj. Siti Fatimah, M.Si |
Tanggal tercipta | : 0000-00-00 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167 |
No Koleksi | : 170311100026 |
Ketentuan (Rights) :
2021
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ABSTRACT_.pdf - 36 KB
2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_COVER.pdf - 896 KB
3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ CAPPTER 1.pdf - 42 KB
4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_CAPPTER II.pdf - 154 KB
5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ CAPPTER III.pdf - 144 KB
6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ CAPPTER IV.pdf - 285 KB
7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_CONCLUSION.pdf - 31 KB
8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ REFERENCE.pdf - 137 KB
9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-21167-170311100026_ APPENDICES.pdf - 1773 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
Tidak ada !
Kembali ke Daftar