Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » KP&PKL » Kelautan
di-posting oleh imam pada 2022-07-22 08:46:37  •  437 klik

PENGUJIAN KADAR PROTEIN PADA ABON IKAN TUNA DI UNIT PELAKSANA TEKNIS PENGUJIAN MUTU DAN PENGEMBANGAN PRODUK KELAUTAN DAN PERIKANAN (PMP2KP) BANYUWANGI
disusun oleh Reza Hidayah Ningrum

SubyekABON IKAN TUNA
UNIT PELAKSANA TEKNIS PENGUJIAN MUTU DAN PENGEMBANGAN PRODUK KELAUTAN DAN PERIKANAN (PMP2KP) BANYUWANGI
Kata KunciABON IKAN TUNA
UNIT PELAKSANA TEKNIS PENGUJIAN MUTU DAN PENGEMBANGAN PRODUK KELAUTAN DAN PERIKANAN (PMP2KP) BANYUWANGI

[ Anotasi Abstrak ]

Makanan adalah bahan yang sangat penting untuk menjaga kelangsungan hidup manusia, karena tubuh manusia memerlukan energi yang digunakan untuk aktifitas sehari-hari. Bahan makanan umumnya terdiri dari zat-zat kimia yang terbentuk secara alami atau sintesis dalam beragam kombinasi dan berperan sama pentingnya bagi kehidupan. Unsur gizi yang perlu ada dalam makanan adalah karbohidrat, protein, mineral, lemak dan komponen minor lainnya seperti vitamin dan enzim.Senyawa dan unsur tersebut dibutuhkan sebagai makanan bagi sel-sel tubuh seperti syaraf, darah, sel-sel otot untuk membentuk tubuh. Protein merupakan salah satu makronutrisi yang memilki peranan penting dalam pembentukan biomolekul. Protein merupakan makromolekul yang menyusun lebih dari separuh bagian sel. Protein menentukan ukuran dan struktur sel, komponen utama dari enzim yaitu biokatalisator berbagai reaksi metabolisme dalam tubuh (Anwar et.al 2018). Produk makanan yang tebuat dari ikan seperti abon yang merupakan makanan dari daging ikan yang dipisahkan seratnya, kemudian ditambahkan bumbu-bumbu dan digoreng. Abon biasanya terbuat dari daging sapi dan daging kerbau, tetapi daging dari ikan juga termasuk jenis daging yang dapat diolah sebagai abon. Pembuatan abon ikan juga dapat meningkatkan harga jual bahan baku dan menjadi alternatif bahan baku. Kadar air dapat mempengaruhi kandungan protein pada daging ikan segar maupun yang telah melalui proses pengorengan. Kandungan air akan lebih kecil jika daging ikan sudah melalui proses penggorengan, sehingga menyebabkan persentasi protein dalam daging ikan meningkat secara proporsional (Aditya et.al 2016). Kegiatan Praktik Kerja Lapang (PKL) di lakukan untuk menganalisa kadar protein. Produk yang diambil adalah abon ikan tuna. UPT. PMP2KP Banyuwangi sangat menjaga data sampel yang diuji di laboratorium, sehingga diharuskan untuk kita memilih salah satu dari produk yang diambil dan dijadikan sebagai data dari laporan Praktik Kerja Lapang (PKL).

Kontributor: Wahyu Andy Nugraha S.T., M.Sc., PhD
Tanggal tercipta: 2022-01-25
Jenis(Tipe): Text
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-KP-190341100043
No Koleksi: 190341100043


 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-KP-24425-190341100043-Reza Hidayah Ningrum_190341100043_Ilmu Kelautan.pdf - 5225 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar