Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Sabtu , 26 October 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Sistem Informasi
di-posting oleh 170441100065 pada 2023-07-19 06:07:18  •  109 klik

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBERIAN SANKSI PADA SISWA SMA NEGERI 17 SURABAYA DENGAN MENGGUNAKAN METODE AHP – SMART
DECISION SUPPORT SYSTEM PROVIDING SANCTIONS FOR STUDENTS OF SMA NEGERI 17 SURABAYA USING THE AHP – SMART METHOD

disusun oleh MUHAMMAD AGIL KURNIAWAN


SubyekSistem Pendukung Keputusan (SPK) Analytic Hierarchy Process (AHP) Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART)
Kata KunciSistem Pendukung Keputusan (SPK) Analytic Hierarchy Process (AHP) Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART)

[ Anotasi Abstrak ]

Pendidikan mempunyai peran penting untuk membentuk karakter serta membina kepribadian siswa sesuai dengan norma yang berlaku dalam kehidupan bermasyarakat. Namun ketidakdisiplinan sering menjadi hambatan dalam tercapainya kesesuaian perilaku yang diharapkan dan terciptanya kenyamanan kegiatan pembelajaran. Hal ini dapat diatasi dengan memberikan sanksi kepada siswa yang berperilaku tidak disiplin melalui pencatatan pelanggaran. Dalam penelitian ini studi kasus yang menjadi objek penelitian adalah SMA Negeri 17 Surabaya. Permasalahan yang terjadi pada proses pencatatan pelanggaran secara manual dapat menimbulkan hilangnya data pelanggaran dan salah dalam memberikan sanksi bagi siswa sehingga data tersebut tidak akurat. Maka diperlukan sebuah Sistem Pendukung Keputusan (SPK) untuk membantu proses pencatatan hingga pemberian sanksi pelanggaran. Terdapat banyak metode pada SPK, namun pada penelitian ini menggunakan metode Analytic Hierarchy Process (AHP) sebagai proses pencatatan bobot dan Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) sebagai proses penentuan sanksi pelanggaran. Penelitian ini menggunakan data siswa yang melakukan pelanggaran pada tahun 2021 – 2022 berjumlah 123 siswa. Perhitungan akurasi penelitian ini dilakukan dengan menghitung persentase nilai hasil perhitungan dibagi dengan nilai aktual. Dengan hasil penelitian ini dapat membantu SMA Negeri 17 Surabaya dalam memberikan sanksi pelanggaran.


Deskripsi Lain

Education has an important role to shape character and foster student personality in accordance with the norms that apply in social life. However, indiscipline is often an obstacle in achieving the appropriateness of expected behavior and creating comfortable learning activities. This can be overcome by giving sanctions to students who behave in an undisciplined way through recording violations. In this research, the case study that became the object of research was SMA Negeri 17 Surabaya. Problems that occur in the process of manually recording violations can lead to loss of data on violations and errors in imposing sanctions on students so that the data is inaccurate. So we need a Decision Support System (DSS) to assist the process of recording to imposing sanctions for violations. There are many methods for DSS, but in this study the Analytic Hierarchy Process (AHP) method was used the process for recording weights and the Simple Multi Attribute Rating Technique (SMART) the process for determining sanctions for violations. This study uses data on students who commit violations in 2021 – 2022 totaling 123 students. Calculation of the accuracy of this research is done by calculating the percentage of the calculated value divided by the actual value. With the results of this study can help SMA Negeri 17 Surabaya in giving sanctions for violations.

Kontributor: SRI HERAWATI, S.KOM., M.KOM DR. FIKA HASTARITA RACHMAN, S.T., M.ENG
Tanggal tercipta: 2023-07-04
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957
No Koleksi: 170441100065


Ketentuan (Rights) :
2023--7-13

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Abstract.pdf - 194 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Cover.pdf - 966 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Chapter1.pdf - 154 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Chapter2.pdf - 430 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Chapter3.pdf - 1183 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Chapter4.pdf - 1881 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Conclusion.pdf - 27 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-References.pdf - 93 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-27957-Appendices.pdf - 1448 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar