Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh yoga pada 2024-05-27 11:13:50 • 135 klik
TEKNOLOGI PENGEMASAN PRODUK TEPUNG TERIGU PADA KEMASAN 25 KG DI PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR Tbk. BOGASARI FLOUR MILLS, SURABAYA
disusun oleh KALSUM DELA YULI AGUSTIN
Subyek: | Teknologi Pengemasan Tepung Terigu |
Kata Kunci: | Tepung Terigu Jenis Pengemas Tepung Terigu Klasifikasi Pengemas Struktur Sistem Pengemas Frekuensi Pengemas Bentuk Kemasan Produk yang Dikemas Mesin dan Peralatan Pengemas Sanitasi Mesin dan Peralatan Penyimpanan Produk Akhir |
[ Anotasi Abstrak ]
Pengemasan pada produk tepung merupakan proses penting untuk menjaga produk tepung tetap aman di tangan konsumen. Tujuan pengemasan tidak hanya untuk menjaga mutu dan keamanan produk, namun juga untuk menjamin kemasan tetap menarik dan menjaga tekstur tepung selama proses pendistribusian. Tepung biasanya dikemas dalam berbagai jenis kemasan, termasuk plastik dan karung. Proses pengemasan dapat dilakukan secara manual maupun menggunakan mesin pengemas otomatis. Jenis plastik yang digunakan sebagai kemasan tepung antara lain PP, HDPE, LDPE, dan PET, dan karung berbahan PP serta harus memenuhi persyaratan tertentu seperti tidak beracun, tahan air, tahan panas, dan kemudahan pengerjaan dalam mengemas produk tepung terigu (Layrensius dan Sutapa, 2020). Oleh karena itu, pemilihan kemasan yang tepat sangat penting untuk menjaga kualitas dan daya tarik produk tepung (Elisabeth, 2017). Kualitas kemasan pada produk tepung terigu sangat penting untuk menentukan indeks kapabilitas dan level sigma proses pengemasan, sehingga dapat membantu untuk memastikan kualitas kemasan yang memenuhi standar. Pengemasan tepung terigu pada kemasan karung memiliki beberapa kelebihan dibandingkan dengan kemasan lainnya. Hal ini, dikarenakan kemasan karung memiliki kapasitas lebih besar dibandingkan dengan kemasan lainnya seperti kemasan plastik, serta daya tahan yang baik pada kemasan karung untuk menjaga produk lebih aman dan berkualitas (Pratama dan Susanti, 2018). Teknologi pengemsan tepung terigu melibatkan beberapa proses yang canggih dan efisien untuk memastikan produk yang dikemas dengan baik. Kapabilitas proses pada mesin pengemas sangat penting dengan tujuan untuk memastikan efisiensi dan kuaitas pengemasan produk. Faktor manajemen perlu diperhatikan dalam pemilihan teknologi pengemasan. Proses manajemen yang efektif, termasuk perencanaan, pengorganisasian, pengaturan kerja pengarahan dan pengendalian yang dapat meningkatkan efisiensi produk yang dikemas serta penerapan teknologi
Kontributor | : Nurmalisa Lisdayana S.TP., M.Si |
Tanggal tercipta | : 2024-05-07 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-KP-210331100010 |
No Koleksi | : 210331100010 |
Ketentuan (Rights) :
2024
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-KP-31652-210331100010-Laporan PKL.pdf - 2815 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
- PENGARUH PERBEDAAN PROPORSI TEPUNG TERIGU DAN TEPUNG TAPIOKA SEBAGAI BAHAN PENGISI TERHADAP SIFAT FISIKOKIMIA DAN PENERIMAAN KONSUMEN STICK SUSU
- ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP DESAIN KEMASAN DODOL RUMPUT LAUT(Studi Kasus : KUB Puspa Marina Pamekasan)
- TEKNOLOGI PENGEMASAN PRODUK TEPUNG TERIGU PADA KEMASAN 25 KG DI PT. INDOFOOD SUKSES MAKMUR Tbk. BOGASARI FLOUR MILLS, SURABAYA
Kembali ke Daftar