Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh 180721100189 pada 2024-07-08 11:07:15 • 70 klik
STRATEGI PENINGKATAN KUALITAS LAYANAN DI LAZISMU MENGGUNAKAN METODE IPA DAN INDEKS PGCV (Studi: LAZISMU Kabupaten Bojonegoro)
STRATEGY TO IMPROVE SERVICE QUALITY IN LAZISMU USES SCIENCE AND INDEX METHODS PGCV (Study: LAZISMU Bojonegoro Regency)
disusun oleh TAZKIYAH A`MALIA
Subyek: | Peningkatan Kualitas Layanan Lazismu Bojonegoro Importance Performance Analysis (IPA) Indeks Potentian Gain in Customer Value (PGCV). |
Kata Kunci: | Peningkatan Kualitas Layanan Lazismu Bojonegoro Importance Performance Analysis (IPA) Indeks Potentian Gain in Customer Value (PGCV). |
[ Anotasi Abstrak ]
Berdirinya LAZISMU dimaksudkan sebagai institusi pengelolaan zakat dengan manajemen modern yang dapat menghantarkan zakat menjadi bagian dari penyelesaian masalah sosial masyarakat. Dalam pelaksanaan pelayanannya, LAZISMU memiliki standar yang harus dipenuhi dan diterapkan. Semakin baik layanan yang diberikan, semakin tinggi tingkat kepuasan mustahik dan muzakki selaku penerima manfaat dan donatur lembaga.rnPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi peningkatan kualitas layanan di LAZISMU dengan menggunakan metode IPA dan Indeks PGCV sebagai variabel mediasi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif, sedangkan untuk teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan google form yang disebarkan pada 336 responden. Penentuan sampel pada penelitian ini menggunakan rumus Slovin dikarenakan jumlah populasi pada penelitian ini telah diketahui. Pengujian pada penelitian ini menggunakan alat bantu aplikasi IBM SPSS Statistics 26. Analisis pada penelitian ini menggunakan uji Validitas, uji Reliabilitas, uji Importance Performance Analysis(IPA), dan Indeks Potential Gain in Value (PGCV).rnHasil penelitian menunjukkan bahwa 13 variabel pernyataan berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat kepentingan (Importance) dan perspektif (Performance). Berdasarkan analisis IPA, atribut pada Kuadran I harus dipertahankan, Kuadran II perlu ditingkatkan kualitas layanannya, Kuadran III dapat diabaikan, dan Kuadran IV tidak memerlukan peningkatan kualitas layanan. Analisis indeks PGCV menghasilkan urutan prioritas perbaikan, dengan prioritas utama pada kualitas layanan lembaga dan sikap cekatan karyawan. Strategi yang disarankan meliputi mempertahankan kualitas atribut Kuadran I, meningkatkan kualitas layanan Kuadran II, mengabaikan Kuadran III, dan tidak melakukan peningkatan pada Kuadran IV. Sumber daya yang ada dapat dialihkan untuk memaksimalkan perbaikan pada Kuadran I dan II.
Deskripsi Lain
The establishment of LAZISMU is intended a zakat management institution with modern management that is able to distribute zakat part of solving society's social problems. In carrying out its services, LAZISMU has standards that must be met and implemented. The better the service provided, the higher the level of satisfaction of mustahik and muzakki beneficiaries and donors of the institution.rnThis research aims to determine strategies for improving service quality at LAZISMU using the IPA method and the PGCV Index mediating variables. The research method used in this research is quantitative descriptive, while the data collection technique was carried out using a Google form which was distributed to 336 respondents. Determining the sample in this study used the Slovin formula because the size of the population in this study was known. Testing in this research uses the IBM SPSS Statistics 26 application tool. Analysis in this research uses the Validity test, Reliability test, Importance Performance Analysis (IPA) test, and Potential Gain in Value Index (PGCV).rnThe research results show that 13 statement variables have a positive and significant effect on the level of importance (Importance) and perspective (Performance). Based on the IPA analysis, the attributes in Quadrant I must be maintained, Quadrant II needs to improve service quality, Quadrant III can be ignored, and Quadrant IV does not require improvement in service quality. Analysis of the PGCV index produces a priority order for improvement, with the main priorities being the quality of institutional services and the agile attitude of employees. Recommended strategies include maintaining Quadrant I quality attributes, improving Quadrant II service quality, ignoring Quadrant III, and not making improvements to Quadrant IV. Existing resources can be redirected to maximize improvements in Quadrants I and II.
Kontributor | : Firman Setiawan, S.H.I., M.E.I. |
Tanggal tercipta | : 2024-06-24 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195 |
No Koleksi | : 180721100189 |
Ketentuan (Rights) :
2024
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Abstract.pdf - 39 KB
2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir -32195-180721100189-Cover.pdf - 1248 KB
3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Chapter1.pdf - 262 KB
4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Chapter2.pdf - 199 KB
5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Chapter3.pdf - 267 KB
6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Chapter4.pdf - 437 KB
7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Conclusion.pdf - 41 KB
8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_References.pdf - 183 KB
9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-32195-180721100189_Appendices.pdf - 2085 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
Kembali ke Daftar