Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh 200521100032 pada 2024-08-19 01:08:54 • 64 klik
STRATEGI PENGELOLA WISATA BAHARI LAMONGAN (WBL) DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENGUNJUNG
LAMONGAN MARINE TOURISM MANAGEMENT (WBL) STRATEGY IN INCREASING THE NUMBER OF VISITORS
disusun oleh ANGGUN DWI FIRNANDA
Subyek: | Strategi Pengelola Wisata Bahari Lamongan Jumlah Pengunjung |
Kata Kunci: | Strategi Pengelola Wisata Bahari Lamongan Jumlah Pengunjung |
[ Anotasi Abstrak ]
Anggun Dwi Firnanda, 200521100032, Program Studi Sosiologi, Jurusan Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Universitas Trunojoyo Madura. Strategi Pengelola Wisata Bahari Lamongan Dalam Meningkatkan Jumlah Pengunjung. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui penyebab adanya penurunan jumlah pengunjung pada wisata bahari lamongan serta untuk mengetahui strategi yang dilakukan oleh pihak pengelola dalam menghadapi permasalahan tersebut. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara serta dokumentasi. Teknik penentuan informan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data dari Miles dan Huberman. Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan trianggulasi sumber. Penelitian ini juga menggunakan teori strukturasi dari Anthony Giddens sebagai pisau analisisnya.rn Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pandemi covid – 19 menjadi faktor utama dalam penurunan jumlah pengunjung pada wisata bahari lamongan. Selain itu, adanya persaingan dengan destinasi wisata baru, fliktuasi musim liburan, perubahan trend serta kurangnya pemanfaatan teknologi sebagai sarana promosi. pemanfaatan media sosial sebagai sarana promosi, meningkatkan digital marketing, melakukan kerjasama dengan agen perjalanan serta platform wisata online, mengadakan event dan festival khusus, serta meningkatkan fasilitas dan pelayanan. Dalam analisis dengan teori strukturasi dari Anthony Giddens, agen pada wisata bahari lamongan ialah pihak pengelola, karyawan, Dinas Pariwisata Lamongan serta masyarakat Paciran. Sedangkan struktur terletak pada inovasi baru, nilai serta norma yang berlaku dalam wisata bahari lamongan. Agen dan struktur pada wisata ini memiliki peran masing – masing dalam meningkatkan jumlah pengunjung.
Deskripsi Lain
ABSTRACTrnAnggun Dwi Firnanda, 200521100032, Department of Sociology, Department of Social and Cultural Sciences, Universitas Trunojoyo Madura. Lamongan Maritime Tourism Management Strategy in Increasing the Number of Visitors. The purpose of this research is to find out to find out the causes of the decline in the number of visitors to lamongan marine tourism and to find out the strategies carried out by the manager in dealing with these problems. This research is qualitative research with a case study approach. The data collection technique uses observation, interviews and documentation. The technique of determining informants using purposive sampling technique. The data analysis technique in this study uses data analysis techniques from Miles and Huberman. While the data validity technique uses source triangulation. This research also uses Anthony Giddens' structuration theory its analysis knife.rnThe results of this study indicate that the covid 19 pandemic is the main factor in the decline in the number of visitors to lamongan marine tourism. In addition, there is competition with new tourist destinations, fluctuating holiday seasons, changing trends and lack of use of technology a means of promotion. utilising social media a means of promotion, increasing digital marketing, collaborating with travel agents and online travel platforms, holding special events and festivals, and improving facilities and services. In the analysis with Anthony Giddens' structuration theory, the agents in Lamongan marine tourism are the managers, employees, Lamongan Tourism Office and Paciran community. While the structure lies in new innovations, values and norms that apply in lamongan marine tourism. Agents and structures on this tour have their respective roles in increasing the number of visitors.
Kontributor | : DR.AMINAH DEWI RAHMAWATI,S.Sos.,M.Si |
Tanggal tercipta | : 2024-07-24 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739 |
No Koleksi | : 200521100032 |
Sumber :
UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA
Ketentuan (Rights) :
2024
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Abstract.pdf - 72 KB
2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Cover.pdf - 1014 KB
3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Chapter 1.pdf - 98 KB
4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Chapter 2.pdf - 183 KB
5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Chapter 3.pdf - 26 KB
6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Chapter 4.pdf - 501 KB
7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Chapter 5.pdf - 896 KB
8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Conclusion.pdf - 72 KB
9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-References.pdf - 83 KB
10. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-33739-Appendices.pdf - 2012 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
- Pengukuran ekuitas dan preferensi merek dengan model compensathory untuk perancangan strategi periklanan yang efektif(Studi kasus di CV.Dwi Jaya abadi)
- Analisis strategi kontemporer; Konsep, Teknis, Aplikasi
- Strategi manajemen; Strategi memenangkan perang bisnis
- Balanced scorecard alat manajemen kontemporer utk pelipat ganda kinerja keuangan perusahaan
- Manajemen strategik : formulasi, implementasi & pengendalian jil.1
Kembali ke Daftar