Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Jumat , 25 October 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Ekonomi Pembangunan
di-posting oleh dshe pada 2013-04-18 11:20:03  •  2560 klik

ANALISIS PERTUMBUHAN EKONOMI DAN DISPARITAS PENDAPATAN PER KAPITA DI JAWA TIMUR
disusun oleh M. YAKUP

SubyekPERTUMBUHAN EKONOMI
Kata KunciDisparitas pendapatan
Deskriptif Kualitatif
Shift Share
Tipologi klassen
Indeks Williamson.

[ Anotasi Abstrak ]

M. Yakup, dalam penelitian ini mengambil judul &#8220;ANALISIS PERTUMBUHAN EKONOMI DAN DISPARITAS PENNDAPATAN PER KAPITA DI JAWA TIMUR TAHUN 2005-2010&#8221;. Di bawah bimbingan oleh bapak Andri Wijanarko, SE., ME dan ibu Widita kurniasari, SE., ME. Peneliti ini mengunakan metode penelitian deskripti kuantitatif, yang bertujuan untuk mengetahui klasifikasi struktur pertumbuhan ekonomi dan ketimpangan pendapatan di per kapita di Provinsi Jawa Timur. Dalam penelitian ini menggunakan data angaka pertumbuhan ekonomi dan PDRB per kapita kabupaten se-Jawa Timur, metode ini di olah dengan alat analisis Shift share, Tipologi Klassen, Indeks Williamson, metode ini digunakan untuk mengetahui klasifikasi pertumbuhan ekonomi dan untuk ketimpangan di Jawa Timur. Dari perhitungan Shift share menjelaskan bahwa, terdapat 5 sektor yang merupakan sektor kompetitif, yang merupakan sektor kompetitif, yaitu sektor pertambangan dan penggalian, sektor perdagangan, hotel dan restoran, sektor pengangkutan dan komunikasi, sektor bank dan lembaga keuangan dan sektor Jasa-jasa lainnya. Tipologi Klassen untuk melihat menjelaskan bahwa, pada rata-rata tahun 2005-2010 terdapat 18 kabupaten/kota yang tergolong relatif tertinggal, diantaranya yaitu Kabupaten Pamekasan, Kabupaten Pacitan, Kabupaten Sampang, Kabupaten Ngawi, Kabupaten Bangkalan, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Sumenep, Kabupaten Blitar, Kabupaten Situbondo, Kabupaten Magetan, Kabupaten Lumajang, Kota Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Tulunggung, Kabuapten Jember dan Kabupaten Malang. Sedangkan untuk analisis Indeks Williamsons menjelaskan bahwa pada tahun 2005-2010 nilai Indeks Williamson di Jawa Timur lebih menunjukkan bahwa ketimpangan di Jawa Timur ketimpangan dibawah 0,35 (IW < 0,35). Hal ini mengidentifikasi bahwa ketimpangan di Jawa Timur semakin menurun. Ketimpangan dalam pemerataan pembangunan ini perlu mendapatkan perhatian karena keberhasilan suatu pembangunan tidak dapat hanya diukur dari tingkat pendapatan riil perkapita atau laju pertumbuhan output yang tinggi, tetapi juga harus dilihat apakah pembangunan yang akan dilaksanakan selama ini relatif merata di seluruh pelosok tanah air (Tambunan, 1996:28). Ketimpangan tersebut meliputi, ketimpangan antar provinsi, ketimpangan antar kabupaten/kota, ketimpangan sektoral dan ketimpangan pendapatan antar penduduk (pendapatan per kapita). Ukuran keberhasilan pembangunan ekonomi dapat dilihat dari pertumbuhan ekonomi yang dicerminkan dalam perkembangan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). Terlihat pendapatan per kapita tertinggi berada di daerah Kota Kediri, Kota Surabaya dan Kabupaten Gresik sedangkan daerah yang memiliki pendapatan per kapita terendah adalah Kabupaten Pacitan. Hal ini menunjukkan bahwa selama periode pengamatan pendapatan per kapita di Jawa Timur mengalami peningkatan, juga terjadi ketimpangan dalam pendapatan perkapitanya.

Kontributor: Andri Wijanarko S.E.,M.E.;Widita Kurniasari S.E., M.E.
Tanggal tercipta: 2013-04-18
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): PDF
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-251013300262
No Koleksi: 251013300262
No Klasifikasi: 338.959 MYA A


Ketentuan (Rights) :
2013

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-analisis pertumbuhan ekonomi dan disparitas pendapatan per kapita di jawa timur tahun 2005-2010.pdf - 3708 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-BAB I.pdf - 199 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-BAB II.pdf - 195 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-BAB III.pdf - 168 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-BAB IV.pdf - 350 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-BAB V.pdf - 107 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4195-251013300262-lampiran ss, tp & iw.pdf - 356 KB


 Dokumen sejenis...



 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar