Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Teknologi Industri Pertanian
di-posting oleh 090331100047 pada 2013-07-25 11:34:53  •  1302 klik

ANALISIS PREFERENSI KONSUMEN TERHADAP KECAP CAP SALAK (Studi Kasus di UD. Kecap Jeruk Pecel dan Salak Bangkalan)
ANALYSIS OF CONSUMER PREFERENCES KETCHUP CAP SALAK (Case Study at UD. Kecap Jeruk Pecel dan Salak Bangkalan)

disusun oleh JUNI EFENDI


SubyekPreferensi Konsumen
Analisis Konjoin
Kata KunciKecap
Preferensi Konsumen dan Analisis Konjoin

[ Anotasi Abstrak ]

Tingkat persaingan antar perusahaan yang semakin besar, menyebabkan masing-masing perusahaan untuk memberikan layanan dan produk yang terbaik serta mengedepankan keunggulan dari produknya masing-masing. Hal ini menyebabkan kondisi pasar yang semakin kompetitif, preferensi dan loyalitas dari konsumen merupakan kunci kesuksesan. Maka perusahaan dituntut untuk mengembangkan konsep baru melalui atribut-atribut yang ada sehingga dapat dilukukan evaluasi tingkat kepentingan atribut terhadap produk. Analisis konjoin merupakan teknik untuk menentukan tingkat kepentingan dan nilai kepentingan relative dari berbagai atribut beserta level mana saja yang dianggap paling penting menjadi pertimbangan konsumen dalam mengkonsumsi kecap cap salak Bangkalan. Faktor atau atribut dan level yang digunakan adalah : Kekentalan ( agak kental, kental), Warna (coklat, kecoklatan), rasa (agak manis, manis) dan Aroma (biasa, menyengat). Dari hasil analisis konjoin diketahui bahwa preferensi untuk faktor terpenting yang dipertimbangkan oleh konsumen adalah aroma kecap dengan nilai relative sebesar (32,41%), kedua adalah rasa kecap (25,28%), ketiga adalah kekentalan kecap (24,05%) dan keempat adalah warna kecap (18,26%). Sedangkan level yang paling disukai dari faktor yang dipertimbangkan adalah kekentalan kacap yang kental (32,4%), warna kecap yang coklat (25,3%), rasa kecap yang manis (24,1%) dan aroma kecap yang biasa (18,3%).


Deskripsi Lain

Level of competition among the larger companies, each company has to provide the best service and products as well as promoting excellence of each product. This led to an increasingly competitive market conditions, preference and loyalty of consumers is the key to success. Then the company is required to develop new concepts through existing attributes that can do it evaluation of the importance of the product attributes. Conjoint analysis is a technique for determining the level of interest and value relative importance of various attributes along with whichever level is considered to be the most important consideration in consuming soy consumers Bangkalan seal barking. Factors or attributes and levels used are: Viscosity (somewhat thick, viscous), color (brown, brown), flavor (slightly sweet, sweet) and Aroma (regular, stinging). From the analysis of preferences for the conjoint known that the most important factor considered by consumers is the aroma of soy sauce with the relative values of (32.41%), the second is the flavor of soy sauce (25.28%), the third is the viscosity of ketchup (24.05%) and The fourth is the color of soy sauce (18.26%). While the most preferred level of the factors considered is a thick viscosity kacap (32.4%), soy sauce color is brown (25.3%), sweet soy sauce taste (24.1%) and regular soy sauce aroma (18, 3%).

Kontributor: MILLATUL ULYA,S.TP.,M.T ; BANUN DIYAH PROBOWATI,S.TP.,M.Si
Tanggal tercipta: 2013-06-21
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445
No Koleksi: 090331100047


Ketentuan (Rights) :
2013-06-21

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Abstrak.pdf - 236 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Cover.pdf - 891 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Chapter1.pdf - 90 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Chapter2.pdf - 182 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Chapter3.pdf - 326 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Chapter4.pdf - 315 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Conclusion.pdf - 83 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_References.pdf - 88 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-4445-090331100047_Appendices.pdf - 1038 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar