Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Minggu , 24 November 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Tugas Akhir & Skripsi » Manajemen Informatika
di-posting oleh 110451100026 pada 2014-08-21 11:17:32  •  615 klik

SISTEM PAKAR DETEKSI RISIKO KEHAMILAN BERBASIS ANDROID
PREGNANCY RISK DETECTION EXPERT SYSTEM BASED ANDROID

disusun oleh NURUL HASANAH


SubyekSistem Pakar
Kata Kuncisistem pakar
risiko kehamilan

[ Anotasi Abstrak ]

Kehamilan berisiko adalah suatu kondisi dimana terdapat gangguan dalam kehamilan yang berdampak pada ibu maupun janin yang dikandungnya. Masalah kehamilan berisiko masih jarang diketahui oleh orang awam. Sehingga perlu ada sebuah aplikasi sistem pakar untuk membantu memahami dan memilah ciri-ciri kehamilan berisiko tersebut. Sistem pakar ini dirancang berbasis mobile android dengan bahasa pemrograman Java, PHP dan MySQL. Aplikasi sistem pakar ini dapat membantu para ibu hamil agar mengetahui risiko kehamilannya sejak dini. Sehingga mencegah tingkat kematian pada ibu hamil dan janinnya. Penyebab utama kematian tersebut diakibatkan kurangnya informasi dan pengetahuan tentang risiko kehamilan. Risiko kehamilan terbagi menjadi 3, yaitu Risiko Rendah, Risiko Tinggi dan Risiko Sangat Tinggi. Kehamilan risiko rendah apabila pada skor kartu skrining antenatal berjumlah 2. Kehamilan Risiko Tinggi (KRT) Apabila pada skor kartu skrining antenatal berjumlah 6-10. Risiko Sangat tinggi (KST) Apabila pada skor kartu skrining antenatal berjumlah ≥ 12. Berdasarkan hasil pengujian, sistem pakar deteksi risiko kehamilan ini dapat memberikan kesimpulan risiko kehamilan terhadap gejala yang dialami oleh ibu hamil (user). Oleh karena itu diharapkan dengan adanya sistem ini dapat memberikan informasi dan pengetahuan pada ibu hamil untuk dapat memberikan yang terbaik bagi janinnya.


Deskripsi Lain

Risk pregnancy is a condition in which there is a disturbance in pregnancy affects the mother and the fetus she is carrying. Risk of pregnancy problems still rarely known by the layman. So there needs to be an application of expert systems to help understand and sort out the characteristics of the risk of pregnancy. This expert system is designed based mobile android with the Java programming language, PHP and MySQL. Application of this expert system can help the pregnant women to determine the risk of early pregnancy. Thus preventing mortality rate in pregnant women and their fetuses. The main cause of death is due to lack of information and knowledge about the risks of pregnancy. The risk of pregnancy is divided into three, namely Low Risk, High Risk and Very High Risk. Low risk pregnancies when prenatal screening on the score cards numbered 2 High Risk Pregnancy (KRT) When the score cards numbered 6-10 antenatal screening. Very high risk (KST) When the score cards totaling ≥ 12 antenatal screening. Based on test results, the risk of pregnancy detection expert system is able to provide conclusions on the risk of pregnancy symptoms experienced by pregnant women (user). Therefore, it is hoped that this system can provide information and knowledge on pregnant women to be able to provide the best for the fetus.

Kontributor: Yeni Kustiyahningsih, S.Kom., M.Kom.
Tanggal tercipta: 2014-08-13
Jenis(Tipe): Text
Bentuk(Format): pdf
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860
No Koleksi: 110451100026


 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-Abstract.pdf - 178 KB
 File PDF  2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-COVER.pdf - 250 KB
 File PDF  3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-BAB I.pdf - 165 KB
 File PDF  4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-BAB II.pdf - 237 KB
 File PDF  5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-BAB III.pdf - 339 KB
 File PDF  6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-BAB IV.pdf - 923 KB
 File PDF  7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-BAB V.pdf - 83 KB
 File PDF  8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-DAFTAR PUSTAKA.pdf - 166 KB
 File PDF  9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-lampiran.pdf.pdf - 456 KB
 File jenis lain  10. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-5860-Lembar Persetujuan.jpg - 1213 KB


 Dokumen sejenis...



 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar