Anda belum Log-in!
Silahkan Log in
Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Sabtu , 23 November 2024
Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.
di-posting oleh 110541100035 pada 2015-08-04 13:53:32 • 559 klik
Moshing sebagai Media Koping Stres bagi Remaja
Moshing As Media Stress Coping for Teens
disusun oleh YUDHISTIRA GALLIH C
Subyek: | Psikologi Sosial Moshing Koping Stres |
Kata Kunci: | Moshing Koping Stres Remaja |
[ Anotasi Abstrak ]
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran koping stres remaja melalui moshing serta faktor apa sajakah yang mempengaruhi koping stres dalam moshing. moshing merupakan tarian untuk menikmati musik beraliran keras menari dengan cara kekerasan seperti melompat-lompat dan sengaja bertabrakan dengan penari lainnya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan pada dua orang remaja pecinta musik underground (CH dan AL) yang ditentukan berdasarkan purposive sampling, dan seorang remaja pecinta musik underground dengan menggunakan snowball sampling. Hasil penelitian ini Moshing merupakan salah satu media koping stres yang digunakan oleh remaja untuk meredakan stres yang dirasakannya. Gerakan yang yang keras dan energik dalam moshing mampu mereduksi ketegangan-ketegangan yang dirasakan ketika stres ke dalam bentuk gerak badan. Semakin keras gerakan maka zat-zat endorfin yang diproduksi oleh tubuh akan semakin banyak. Zat endorfin merupakan senyawa yang membuat seseorang merasa senang. Jadi ketika moshing remaja akan bebas mengekspresikan stresnya dalam bentuk gerak badan yang mana gerak badan tersebut juga mampu menghasilkan zat-zat endorfin yang akan membuat seseorang bahagia, karena itulah setelah melakukan moshing remaja cenderung merasa senang dan lega serta mampu meredakan stres yang dirasakan. Musik-musik underground yang cadas juga mampu menambah semangat atau gairah dalam melakukan moshing, ditambah dengan banyaknya teman yang melakukan moshing akan semakin menambah kesenangan yang didapat ketika moshing.
Deskripsi Lain
This research is aimed to know the description of teenager's stress coping via moshing and what factors that affect the stress coping in moshing.Moshing is dance to rock music in a violent manner involving jumping up and down and deliberately colliding with other dancers. This research used descriptive qualitative method by taken two samples of underground's fans (CH and AL) which is determined by purposive sampling, and one sample using snowball sampling. The method used for this research is observation. The result shows that moshing is one of stress coping media used by teenagers to relieve their stress. The hard and energetic movement in moshing can reduce the tension of stress into body movement. The harder the movement, the higher endorphin produce by the body. Endorphin is the substance that make someone happy. So, when doing moshing, teenagers can be free to express their stress into the movement which is also produce the endorphin. That's why the teenagers tend to happy after moshing. The beat of underground music and the huge participants have a great role in adding the spirit or passion in moshing.
Kontributor | : Alifah Rahma Wati S.Psi., M.Psi., Psi. |
Tanggal tercipta | : 2015-07-08 |
Jenis(Tipe) | : Text |
Bentuk(Format) | |
Bahasa | : Indonesia |
Pengenal(Identifier) | : TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915 |
No Koleksi | : 110541100035 |
Sumber :
2015
Ketentuan (Rights) :
Universitas Trunojoyo Madura
Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)
1. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Abstrak.pdf - 170 KB
2. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Lembar Pengesahan.pdf - 715 KB
3. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Chapter 1.pdf - 296 KB
4. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Chapter 2.pdf - 269 KB
5. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Chapter 3.pdf - 28 KB
6. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Chapter 4.pdf - 617 KB
7. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Chapter V.pdf - 271 KB
8. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Daftar Pustaka.pdf - 88 KB
9. TRUNOJOYO-Tugas Akhir-6915-Lampiran.pdf - 894 KB
Dokumen sejenis...
Tidak ada !
Dokumen yang bertautan...
- KEBIASAAN MENGKONSUMSI MINUMAN KERAS SEBAGAI PERILAKU REMAJA MENYIMPANG (Studi Kasus Terhadap Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura)
- KEBIASAAN MINUM-MINUMAN BERALKOHOL SEBAGAI PERILAKU SOSIAL MENYIMPANG ( Studi Kasus Pada Remaja Desa Ponteh Kecamatan Galis Kabupaten Pamekasan)
- PERBEDAAN PERILAKU SOSIAL ANAK REMAJA ANTARA KELUARGA HARMONIS DAN DISHARMONIS (STUDI KASUS DI RW I DESA SOKOSARI, KECAMATAN SOKO, KABUPATEN TUBAN)
- Ciuman Pada Remaja Yang Berpacaran (Studi Kasus Pada Remaja Yang Berpacaran Di Wisata Waduk Gondang Desa Gondang Kabupaten Lamongan)
- FENOMENA PENGGUNA OBAT-OBAT TERLARANG DI KALANGAN REMAJA (Analisis Prilaku Menyimpang Pengguna Obat-Obat Terlarang Pada Remaja Di Desa Karang Anyar, Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan)
Kembali ke Daftar