Anda belum Log-in!
Silahkan Log in

Selamat Datang di Portal Digital Content Publisher
Sabtu , 27 April 2024

Perpustakaan sebagai jantung pendidikan tinggi di Indonesia, harus mampu memberi kontribusi yang berarti bagi pelaksanaan proses belajar mengajar di perguruan tinggi.

TRUNOJOYO » Proceeding » Akuntansi
di-posting oleh imam pada 2016-08-18 09:20:26  •  570 klik

Identifikasi Potensi Guna Pengembangan Kluster Industri Kecil Menengah Konveksi di Kab. Gresik
Identifikasi Potensi Guna Pengembangan Kluster Industri Kecil Menengah Konveksi di Kab. Gresik

disusun oleh Siti Musyarofah


SubyekDownload File Lengkap
Kata KunciIKM konveksi
survey
identifikasi potensi
kluster

[ Anotasi Abstrak ]

Keberadaan industri kecil menengah (IKM) dan pondok pesantren (PONPES) berbasis industri konveksi di Kabupaten Gresik sangat banyak dan berpotensi dikembangkan dalam rangka menopang perekonomian daerah sehingga diperlukan identifikasi potensi secara holistic guna dibuat model pengembangan kluster agar mempermudah pihak-pihak terkait melakukan pengembangan dan pembinaan. Identifikasi potensi dibuat dengan melakukan survey terhadap IKM konveksi dengan kategori : data pemilik/pengelola, identitas usaha, tenaga kerja, vahan baku, keuangan, proses produksi, sosial dan lingkungan serta permasalahan yang dihadapi. Dari data hasil survey akan dijadikan inputan dalam rangka proses clustering sehingga terbentuk kelompok-kelompok dengan karakteristik yang sama. Dari hasil survey diketahui bahwa keberadaan IKM dan pondok pesantren berbasis konveksi sangat potensial dikembangkan dalam rangka menopang perekonomian daerah dan menyerap tenaga kerja yang besar. Kelemahannya adalah kurang adanya networking diantara mereka serta belum banyak yang mempunyai unit pengelolaan limbah sehingga limbah yang dihasilkan dapat mencemari lingkungan dan berbahaya bagi kesehatan. Dari hasil clustering diperoleh 4 (empat) kluster IKM konveksi yang terbentuk, dimana 2 (dua) diantaranya sangat layak untuk dikembangkan pembinaannya lebih lanjut dengan alasan beranggotakan 86,5 % IKM dengan kelompok anggota adalah IKM konveksi yang memproduksi aksesoris pakaian (kluster I) dan sarung tenun ATMB (kluster II). Disamping itu, lokasi dari anggota kedua kluster II masih dalam satu wilayah kecamatan sehingga berpotensi dijadikan sentra industri berwawasan lingkungan.


Deskripsi Lain

Keberadaan industri kecil menengah (IKM) dan pondok pesantren (PONPES) berbasis industri konveksi di Kabupaten Gresik sangat banyak dan berpotensi dikembangkan dalam rangka menopang perekonomian daerah sehingga diperlukan identifikasi potensi secara holistic guna dibuat model pengembangan kluster agar mempermudah pihak-pihak terkait melakukan pengembangan dan pembinaan. Identifikasi potensi dibuat dengan melakukan survey terhadap IKM konveksi dengan kategori : data pemilik/pengelola, identitas usaha, tenaga kerja, vahan baku, keuangan, proses produksi, sosial dan lingkungan serta permasalahan yang dihadapi. Dari data hasil survey akan dijadikan inputan dalam rangka proses clustering sehingga terbentuk kelompok-kelompok dengan karakteristik yang sama. Dari hasil survey diketahui bahwa keberadaan IKM dan pondok pesantren berbasis konveksi sangat potensial dikembangkan dalam rangka menopang perekonomian daerah dan menyerap tenaga kerja yang besar. Kelemahannya adalah kurang adanya networking diantara mereka serta belum banyak yang mempunyai unit pengelolaan limbah sehingga limbah yang dihasilkan dapat mencemari lingkungan dan berbahaya bagi kesehatan. Dari hasil clustering diperoleh 4 (empat) kluster IKM konveksi yang terbentuk, dimana 2 (dua) diantaranya sangat layak untuk dikembangkan pembinaannya lebih lanjut dengan alasan beranggotakan 86,5 % IKM dengan kelompok anggota adalah IKM konveksi yang memproduksi aksesoris pakaian (kluster I) dan sarung tenun ATMB (kluster II). Disamping itu, lokasi dari anggota kedua kluster II masih dalam satu wilayah kecamatan sehingga berpotensi dijadikan sentra industri berwawasan lingkungan.

Kontributor: Eko Budi Leksono;Elly Ismiyah
Tanggal tercipta: 2014-08-30
Jenis(Tipe): Text
Bahasa: Indonesia
Pengenal(Identifier): TRUNOJOYO-Proceeding-BKSTI2014
No Koleksi: BKSTI2014


Sumber :
FAKULTAS EKONOMI

 Download File Penyerta (khusus anggota terdaftar)

 File PDF  1. TRUNOJOYO-Proceeding-9028-BKSTI2014-Identifikasi Potensi Guna Pengembangan Kluster Industri Kecil Menengah Konveksi di Kab. Gresik.pdf - 166 KB


 Dokumen sejenis...

     Tidak ada !

 Dokumen yang bertautan...





 Kembali ke Daftar